Sunday, October 9, 2016

Puncak Bucu, Spot Terbaik Menikmati Senja di Yogykarta















Bicara jogja, pasti akan membicarakan masalah tempat wisata, selain kota pelajar, budaya, sejarah , kuliner dan orangnya. Jogja slalu memberikan kenangan manis bagi mereka yang telah berkunjung untuk wisata. Maka dari itulah mereka yang berkunjung ke jogja pasti akan datang kembali.

Jika di runtut balik sebenarnya masih banyak tempat di yang di gunakan untuk menikmati sorenya jogja, Antara lain, pantai parangtritis, parang endog, bukit bintang, ratu boko, candi ijo, gunung api purba, puncak kosakora dan masih banyak lagi yang tidak bisa aku sebutin lagi.

Tetapi kali ini pilihanku jatuh pada obyek wisata baru yang belakangan ini sedang menjadi hits. Yups, dari pilihan itulah saya akan berbagi sedikit kebahagian menikmati sorenya jogja dari atas perbukitan. Jangan khawatir tempatanya tidak terlalu jauh kok dari sudut kota jogja, hanya membutuhkan waktu kurang lebih 40 menit dari kota jogja anda akan sampai di tempat ini . Nama tempatnya ialah Puncak Bucu. Puncak Bucu terletak di antara Dusun Ngelosari dan Dusun Kaligatuk, Desa Srimulyo, Kecamatan Piyungan, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Di tempat ini bagiku merupakan salah satu spot terbaik untuk menikmati matahari terbenan. Karena apa? karena tempat ini masih asri, hening, jauh dari keramaian dan cocok untuk merenungkan diri dari kesibukan kota. disisi lain kicuan burung-burung  akan terdengar dari balik bebatuan dan rindangnya pohon sekitar serta angin semilir akan menemanimu dari kesunyian selama kamu berada di puncak bucu.

Jadi jika kamu ingin kesana laluilah jalur wonosari sampai kilometer 14 pasar piyungan, nanti akan ada petunjuk jalan yang bertulisakan puncak bucu, dan ikuti aja petunjuknya karena sudah ada petunjuk jalanya kok. Oh iya jangan lupa siapin stamamina ya karena jalanya akan berliku dan naik turun. Terimakasin. Salam dolan.




EmoticonEmoticon